Breaking News

Lotim Gelar Lomba Desa Dan Lurah, LUKMAN: Inilah Rekap Undian Penentuan Waktu Penilaian

LOTIM BumiGoraMedia.com - terkait Lomba Desa dan Kelurahan yang sebentar lagi di gelar oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Lombok Timur, Dinas pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) yang dalam hal ini Kepala Bidang (Kabid) Lukmanul Hakim menyampaikan Rekap Undian Penentuan Waktu Penilaian 25 Desa yang mengikuti Lomba, diantaranya ada 4 Kelurahan, Rabu, (03/03/2021).
Foto: Kabid DPMD Lombok Timur, Lukmanul Hakim, S.E.

Inilah Rekap Undian Penentuan Waktu penilaian Lomba Desa dan Kelurahan untuk 21 Kecamatan yang sudah di tetapkan:

1: Desa Teros, Kelurahan Ijobalit,dan kelurahan Suryawangi Kecamatan Labuhan Haji, Hari Senin, 08/03/2021, Waktu pagi, siang dan sore.
2: Desa Sembalun Kecamatan Sembalun, Selasa, 09/03/2021, Waktu Pagi.
3: Desa Lenting dan Desa Tanak Kajen Kecamatan Sakura Timur dan Kecamatan Sakura Barat, Rabu, 10/03/2021, Waktu Pagi dan Siang.
4: Desa Montong Betok dan Desa Rarang Kecamatan Montong Gading dan kecamatan Terara Senin,15/03/2021, Waktu Pagi Siang.
5: Desa Pengadangan dan Desa Masbagik Selatan Kecamatan Peringga Sela dan Kecamatan Masbagik, Selasa, 016/03/2021.
6: Desa Labuan Pandan dan Desa Peringga Baya Kecamatan Sambelia dan Kecamatan Peringga Baya Rabu, 17/03/2021, Waktu Pagi Siang.
7: Desa Gapuk dan Desa PAOK Pampang Kecamatan Suralaga dan Kecamatan Sukamulia, Kami, 18/03/2021, Waktu Pagi Siang.
8: Desa Selaparang dan Desa Otak Rarangan Kecamatan Suela dan Wanasaba, Rabu,19/03/2021, Eaktu Pagi Siang.
9: Desa Lenek Baru dan Desa Aik Mel Barat Kecamatan Aik Mel dan Kecamatan Lenek, Waktu, Rabu, 31/03/2021,Pagi Siang
10: Desa Denggen Timur, Kelurahan Rakam, dan Kelurahan Sandubaya Kecamatan Selong, Waktu Kamis, 01/04/2021.pagi,Siang dan Sore.
11: Desa Kabar dan Desa Darma Sari Kecamatan Sakra dan Kecamatan Sikur, Senin, 05/04/2021, Pagi Siang.
12: Desa Montong Belai dan Desa Ekas Buana Kecamatan Keruak dan Kecamatan Jerowaru, Waktu, Selasa, 06/04/2021, Pagi Siang.

Selain itu Lukman Mengharapkan kepada semua Desa maupun Kelurahan yang akan mengikuti perlombaan tersebut agar betul betul mengikuti protokol kesehatan yang sudah di tetapkan. Hal tersebut guna untuk mencegah penularan Covid - 19 yang sampai saat ini kita belum tau kapan musnah dan berakhir, tutupnya Saat di konfirmasi di runga kerjanya.(BM)

0 Komentar

© Copyright 2022 - BumigoraMedia