Breaking News

Command Centre Lotim Siap Beroperasi

FOTO: Istimewa Oleh Rg Tim Bumigoramedia.com.

LOMBOKTIMUR Bumigoramedia.com -Dalam rangka meningkatkan pelayanan publik agar lebih efesien, Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian Lombok Timur, mengklaim sudah merampungkan pembangunan Command Centre Smart City. 

Kepala Bidang Persandian Dinas Kominfosandi, Mustawan mengatakan, Comand Centre hadir untuk menjawab kemajuan arus globalisasi yang sangat pesat ditengah masyarakat, serta sebagai sentra data terpadu masyarakat yang nantinya dengan data tersebut Bupati lebih mudah spesifik dalam mengeluarkan kebijakan. 

"Nantinya pada program tersebut ada semacam Bank Data, yakni satu data yang diperoleh oleh pimpinan tanpa harus menghubungi OPD terkait,"katanya kepada Bumigota (24/11/2021).

Command Centre tersebut lanjut Mustawan, akan didukung oleh program Lotim Net yang diluncurkan tahun lalu , kendati hingga saat ini Lotim Net masih belum optimal 100% untuk memenuhi akses internet masyarakat, dikarenakan Pemda masih mencari pihak ketiga yang akan mengoperasikan jaringan tersebut. 

"Jadi dalam Smart City, Command Centre dan Lotim Net sejatinya berjalan beriringan,"tambahnya.

Masih kata Mustawan, kini pengerjaan fisik sudah 99 rampung, sehingga saat ini pihaknya sedang melakukan integrasi data dengan OPD, dimana setiap Dinas harus menempatkan satu operator yang kemudian berkoordinasi dengan operator yang disiapkan Kominfo. 

"Sekarang masuk tahap integrasi data dengan para OPD,"terangnya.

Lebih jauh Mustawan menjelaskan, guna memudahkan akses dengan OPD, Diskominfo sudah menyiapkan Kabel FO, sehingga tidak ada kekhawatiran akan akses tersebut. 

"Kami sudah siapkan kabel FO juga sebagai alat untuk mempermudah akses,"tutupnya. (BM-Rg)

0 Komentar

© Copyright 2022 - BumigoraMedia