Breaking News

Dinas Kesehatan Lotim Minta PemDes Selektif Mengeluarkan SKTM

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Lombok Timur, H. Pathurrahman.

LOMBOKTIMUR.Bumigoramedia.com - Kepala Dinas Kesehatan (Kadikes) Lombok Timur (Lotim)
Surati semua Pusat Kesehatan Masyarakat (PKM) agar menerima pasien dengan bantuan Surat Keterangan Tidak Mampu (SKTM). Namun disatu sisi Kadikes berharap agar Pemerintah Desa (Pemdes) lebih selektif dalam mengeluarkan SKTM tersebut.

Pada prinsipnya PKM pasti melayani semua masyarakat semaksimal mungkin, adapun masyarakat yang kurang mampu juga tetap di layani, termasuk pasien dengan bantuan pembiayaan dari SKTM.

Terkait SKTM, sekarang masyarakat sudah bisa menggunakannya di PKM, dimana tahun lalu SKTM hanya berlaku di RSUD saja, namun SKTM itu tentu harus sesuai dengan arah dan tujuannya.

"Kita berharap SKTM tepat sasaran, yang benar-benar tidak mampu, dan tidak punya BPJS," jelas Kepala Dinas Kesehatan (Kadikes) Lombok Timur, Dr. Pathurrahman. Diruang kerjanya. Rabu, (18/01/2023).

Sedangkan untuk penggunaan dari SKTM sendiri lanjutnya, hanya dapat di gunakan sekali saja, setelah itu akan di arahkan untuk mengajukan BPJS ke Pemda yaitu Dinas Sosial (Dinsos) Lotim.

"Semua PKM sudah kami surati agar melayani pasien dengan SKTM, setelah itu nanti akan di berikan pemahaman agar masyarakat segera mengajukan diri ke dinsos untuk pembuatan BPJS," lanjutnya.

Selain mencoba memberikan pemahaman bagi masyarakat, nanti Dikes juga akan mencoba memberikan edukasi bagi semua Pemdes dengan harapan pembuatan SKTM lebih selektif lagi.

"Kita percaya dengan SKTM itu, terlebih mengetahui Camat juga, kami hanya berharap pemdes lebih selektif lagi", tutupnya. (BM-pan)

0 Komentar

© Copyright 2022 - BumigoraMedia