Breaking News

Maulid, DJAMALUDDIN: Nabi Muhammad Suri tauladan Yang Patut Dicontohi

FOTO: H.M. Djamaluddin, B.E.M.Kom, Saat Memberikan Sambutan Pada Acara Maulid Nabi Besar Muhammad S.A.W di Masjid Besar Desa Perian.

LOMBOKTIMUR Bumigoramedia.com - HM Djamaluddin,B.E.,M.Kom saat menghadiri Maulid Nabi Muhammad SAW di Desa Perian Kecamatan Montong Gading, menyampaikan, suri tauladan Baginda Nabi Besar Muhamamd SAW patut kita contohi dan laksanakan dalam kehidupan sehari-hari di Dunia.

"Banyak suritauladan yang kita harus contohi dari Baginda Nabi Besar Muhammad SAW. Mulai dari ilmu kemileteran, berdagag, kepemimpinan dan tentang bagaimana memuliakan seorang perempuan," jelas sang Cucu Pahlawan Nasiaonal di depan para jamaah Maulid Besar Al- Muttaqin Perian, Rabu, (20/10/2021)

Dijelaskannya, salah satu dari tauladan yang baik yang di lakukan Nabi Muhammad SAW terkait Perempuan adalah aset bangsa yang tidak hanya berperan sebagai ibu rumah tanga namun juga jauh lebih penting bahwa perempuan sebagai pendidik yang utama dalam mencetak generasi penerus bangsa. Maka lanjut dia, perempuan tidak boleh berpendidikan rendah-rendah tapi harus menuntut ilmu sampai kejenjang yang tinggi," paparnya dengan singkat.

HM Djamaluddin dalam kesempatan tersebut mengajak agar masyarakat Desa Perian meneladani apa yang dilakukan Nabi Muhammad. "Saya mengajak kita semua masyarakat Desa Perian untuk tetap meneladani Baginda Nabi Muhammad SAW disetiap sendi-sendi kehidupan. Sehingga masyarakat Perian menjadi masyarakat yang baldatun thayyibatun warabbun ghafur," tandasnya. Sembari mengakhiri sambutannya dalam Acara Maulidurrasul itu.

Hadir dalam kesempatan tersebut, para Tuan Guru, Tokoh tua muda, masyarakat Desa Perian, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) HM. Syamsul Luthfi, S.E.M.S.i, dari Komisi X Praksi Partai NasDem, dan Dari TNI Polri di Kecamatan setempat. (BM-jet)

0 Komentar

© Copyright 2022 - BumigoraMedia