Breaking News

Pelantikan Pemuda NWDI, RUMAKSI: Pemuda Sebagai Garda Terdepan Dalam Perjuangan


                       FOTO: Istimewa.

LOTIM BumiGoraMedia.com - Wakil Bupati Lombok Timur H. Rumaksi, SJ menyampaikan, pemuda sebagai garda terdepan dalam perjuangan. Terlebih dalam memperjuangkan Organisasi Nahdlatul Wathan Diniah Islamiyah (NWDI). Hal itu dikatakan pada acara bersama pelantikan Pemuda dan muscab cabang NWDI Kecamatan Peringasela di Pondok Pesanteren Darun Mujahidin NWDI Peringasela. Sabtu, (10/07/2021).


Dalam kesempatan itu, Wabub H. Rumaksi mengajak pemuda untuk mewujudkan Lombok Timur yang maju dengan menjunjung tinggi persatuan dan kekompakan, sesuai angan-angan sang pendiri organisasi, Almagfurullah Maulanasyikh Tuan Guru Kiai Haji Muhammad Zainuddin Abdul Majid.


Senada dengan itu, Wakil Sekertaris Pengurus besar Nahdlatul Wathan Diniah Islamiyah (PB NWDI), Dr. H. Muhammad Djamaludin, B.E., M.Com menegaskan bahwa pemuda merupakan tolak ukur perjuangan.


"Pemuda NWDI dalam hal ini penting untuk berkolaborasi dengan pengurus-pengurus Organisasi lainnya, baik itu pemuda NW, pemuda Nahdlatul Ulamak, Muhammadiyah, dan Pemuda di organisasi lainnya," paparnya.


Menurut Djamaludin, Kolaborasi pemuda sangatlah penting untuk dilakukan, terlebih dalam situasi dan kondisi saat ini. Dimana kondisi tersebut masih menghantam kehidupan masyarakat luas yakni Pandemi disease Corona Virus (Covid-19) yang masih belum hilang.


Hinga diharapkan pemuda ditengah situasi seperti ini perlu saling bahu membahu untuk membantu pemerintah dalam memberikan sosialisasi dan Edukasi terkait cara memutus mata rantai Virus tersebut. Memberikan pemahaman tentang melindungi diri dengan pola menjaga kebersihan dan mentaati Prokes yang diberlakukan yang sesuai arahan dan ketetapan pemerintah.


Selain tentang Covid-19, Dr. Djamaludin yang terlihat energik itu meminta pemuda NWDI dengan kolaborasinya tersebut untuk bersama-sama memberantas Narkoba yang marak beredar khususnya di Lombok timur ini. "Pemuda perlu memberikan pemahaman baik secara promotif dan prepentif kepada masyarakat, terutama dikalangan anak muda. Untuk itu, pemuda juga perlu memiliki skill agar perjuangan yang dilakukan sukses," harapnya. (BM-Jid)

0 Komentar

© Copyright 2022 - BumigoraMedia