Breaking News

BHAYANGKARA, Polsek Suralaga Berbagi BANSOS Kepada Masyarakat


FOTO: Istimewa Saat pembagian Bansos Oleh Salah Satu Anggota Kepolisian Polsek Suralaga.

LOTIM BumiGoraMedia.com - Dalam rangka menyambut hari Bhayangkara yang ke Tujuh puluh lima (75), Kepolisian Sektor (Kapolsek) Kecamatan Suralaga berbagi bantuan sosial (BANSOS) pada Jumat, (25/06/2021.

Penyaluran Bansos tersebut dilakukan oleh tiga (3) gabungan aparat yakni kepolisian, tentara Nasional Indonesia (TNI), dan Satuan Polisi Pamong Praja (Sat Pol PP) Kecamatan setempat. SeLain dari pihak aparat, tokoh agama serta dari Mahasiswapun turut di libatkan.

Bansos yang di bagikan tersebut menyasar kepada masyarakat yang kurang mampu, lanjut usia, dan jompo. Terlihat juga dengan jumlah Empat puluh (40) bingkisan, yang di prioritaskan kepada masyarakat yang notavenenya di nilai banyak mbantu tugas TNI ataupun Polri dalam menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif.


Tak hanya itu, Bansos tersebut juga di bagikan kepada masyarakat yang kurang simpatik terhadap petugas TNI dan Polri yang ada di wilayah Kecamatan itu.

Sementara itu, IPDA Bambang Suprianto Selaku Kapolsek Suralaga menyatakan bahwa dengan adanya Bansos tersebut di harapkan kepada warga yang menerima manfaat agar lebih simpatik terhadap petugas keamanan di wilayah kecamatan suralaga serta ikut membantu tugas-tugas polri demi terciptanya kondusifitas di tengah tengah masyarakat.

"Semoga dengan adanya Bantuan Sosial ini masyarakat lebih simpatik terhadap aparat, baik aparat kepolisian maupun aparat TNI," Ujar Kapolsek baru tersebut.

IPDA Bambang Suprianto juga mengimbau kepada seluruh lapisan masyarakat agar tetap mematuhi apa yang menjadi ketentuan pemerintah dalam menghadapi Pandemi Disease Corona Virus (Covid-19) yang sampai saat ini belum bisa di prediksikan kapan berakhir atau musnahnya.

"Disamping menjalankan tugas keseharian, kami bersama Danposramil meminta agar masyarakat tetap mengikuti protokol Kesehatan agar terhindar dari Virus Corona. Menggunakan Alat Pelindung Diri seperti Masker kemanapun bepergian,"pungkasnya. (BM)

0 Komentar

© Copyright 2022 - BumigoraMedia