Breaking News

Universitas HamzanWadi Perketat PROKES Dengan Menyeterilkan Kampus

LOTIM BumiGoraMedia.com - Rabu, (17/03/2021). Dalam rangka memperketat protokol kesehatan dilingkup kampus, Universitas Hamzanwadi Pancor melakukan proses sterilisasi kampus oleh Satgas covid-19 dimulai dari  sejak tanggal 15-21 Maret 2021 langkah ini merupakan sikap tegas dari pihak kampus untuk lebih konsen lagi dalam menerapkan protokol kesehatan.
Foto: Ketua Satuan Tugas Penanganan Covid -19 Universitas HamzanWadi Pancor, Roni Amrullah, M. Pd.

Terkait dengan aktivitas perkuliahan dan kegiatan kampus lainya oleh civitas akademika untuk sementara waktu kampus ditutup dan akan dibuka kembali pada senin 22 Maret 2021 mendatang. Hal tersebut dikarenakan dari pihak Satuan Tugas (Satgas) Covid 19 melakukan sterilisasi di lingkungan kampus.


Tidak itu saja, seperti yang di jelaskan oleh Ketua Gugus Tugas Penanganan Virus Corona Roni Amrullah, M. Pd saat di temuai di kampus, penyeterilan tersebut tidak hanya dilakukan di lingkungan Kampus, namun juga dilakukan di lingkup yayasan seperti menyusuri lingkungan All Abror dan kawasan Wisata Religi, karena merupakan tempat aktifitas mahasiswa, santri dan masyarakat pada umumnya.


"Yang jelas penyeterilan ini kami lakukan bukan di lingkungan kampus Uneversitas HamzanWadi saja, ada juga di lingkungan All Abror dan kawasan Wisata Reliji. Disana juga merupakan tempat aktifitas Mahasiswa, Santri dan juga masyarakat umum yang datang ke tempat tersebut," tegas Roni Amrullah yang juga Dosen Muda di Kampus itu.


Dikatakannya, Selama masa pandemi terhitung dari Maret 2020 kampus Universitas Hamzanwadi memang sudah menerapkan sistem perkuliahan berbasis LMS, namun pada tahun 2021 ini menerapkan atau menggunakan sistem perkuliahan online dan offline, itu sebabnya terkait protokol kesehatan semakin diperketat.


"Berbicara sistim perkuliahan, kampus juga sedari awal Corona ada melakukan sistim berbasis LMS dan 2021 penerapan perkuliahan dengan cara Online dan Offline," ujarnya.


Tambah Roni lebih lanjut, kegiatan ini adalah konsen dari pihak kampus sejak pandemi. "Alhamdulillah kita sudah melaksanakan penutupan sejak senin kemarin, dan melakukan proses sterilisasi mulai dari gedung rektorat, ruang perkuliahan, dan tempat-tempat lainya yang jadi titik aktifitas mahasiswa," pungkasnya.


Lebih lanjut Roni menyampaikan, "Sampai saat ini memang tidak ada kasus baik dari mahasiswa, maupun dosen, dan saya sampaikan proses sterilisasi ini dilakukan bukan karena Rektor kita yang sudah terkonfimasi melainkan memang sudah menjadi konsen kami di Universitas Hamzanwadi untuk menjaga Prokes ini." tutupnya. (Man)

0 Komentar

© Copyright 2022 - BumigoraMedia