Breaking News

PJ Bupati Lotim Lantik Kepala BPKAD Sebagai Sekda

PJ Bupati Saat Melantik Pejabat Semintara Sekda Lombok Timur.

LOMBOKTIMUR.Bumigoramedia.com - Penjabat (Pj.) Bupati Lombok Timur H. M. Juaini Taofik  resmi melantik Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) H. Hasni sebagai Penjabat (Pj.) Sekertaris Daerah Kabupaten Lombok Timur menggantikan HJ. Baiq Miftahul Wasli bertempat di Loby Kantor Bupati, Jumat, (05/01/2024), Selanjutnya Hj. Baiq Miftahul Wasli ditunjuk sebagai Pelaksana Harian (PLh) Kepala BPKAD Kabupaten Lombok Timur.

Berdasarkan Surat  Keputusan Bupati Nomor 04/821.2/01/BKPSDM/2024 tentang Penjabat Sekertaris Daerah Kabupaten Lombok timur  dengan resmi menetapkan H. Hasni S.E. M.Ak sebagai Penjabat Sekertaris Daerah yang sebelumnya telah disetujui oleh Pj. Gubernur NTB berdasarkan surat Nomor 821;/130/BKD/2023 Tanggal 5 Januari 2024 Hal Persetujuan pengangkatan Pj. Sekertaris Kabupaten Lombok Timur, dengan masa jabatan paling lama 3 bulan terhitung mulai tanggal keputusan bupati tersebut.

Acara pelantikan tersebut disaksikan dan di hadiri langsung oleh jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah  (Forkopimda) Kabupaten Lombok Timur, Ketua Pj. TP-PKK Kabupaten Lombok Timur, Para Asisten, Staf Ahli, dan Kepala OPD lingkup Kabupaten Lombok Timur serta seluruh Camat se-Kabupaten Lombok Timur.

Pj. Bupati dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada Pj. sekda sebelumnya Hj. Baiq Miftahul Wasli yang telah mengemban tugas selama kurang lebih tiga bulan yang dimulai pada tanggal 5 oktober 2023 yang pada hari ini telah genap menjabat tepat pada waktunya sehingga tidak terjadi kekosongan jabatan.

Selanjutnya Pj. Bupati Berharap prestasi dan capaian yang telah di raih selama bersama dengan Pj. Sekda sebelumnya Hj. Baiq Miftahul Wasli dapat diipertahankan dan ditingkatkan ke depan. menurutnya semua itu diraih dengan kerja sama semua pihak,  Iapun menyebut posisi Sekda sangatlah penting untuk membantu Kepala Daerah dalam merumuskan kebijakan-kebijakan Kepala Daerah dan dalam mengkoordinasikan pelaksannan tugas OPD secara subtantif. 

Tidak lupa, Pj. Bupati juga mengucapkan terima kasih atas kehadiran seluruh jajaran Forkipimda tanpa diwakili telah hadir dalam prosesi pelantikan tersebut, itu menunjukan bentuk sinergitas antara Pemda dan Forkpimda Sesuai dengan arahan Menteri Dalam Negeri yang mana Penjabat Kepala Daerah senantiasa melakukan koordinasi dan sinergitas untuk melaksanakan tugas pemerintahan umum lebih-lebih menjelang pemilu dan pilkada yang semakin dekat.

Terakhir, Ia juga berharap dengan semangat Pj. Sekda yang baru dapat menjalin kerja sama yang hebat untuk Lombok Timur yang berkemajuan. (BM)

0 Komentar

© Copyright 2022 - BumigoraMedia