Breaking News

Rencana Pembangunan Kampus 3 UIN Mataram, Kabid Aset: Itu Hal Wajar Apalagi Untuk Pendidikan

Lalu Mustiarep, Kepala Bidang Aset Pemda Lombok Timur.

LOMBOKTIMUR.Bumigoramedia.com - Menghibahkan sebagaian asetnya pada Universitas Islam Negeri (UIN) Mataram, Pemerintah Daerah Lombok Timur (Pemda Lotim) sudah mengkaji dan pelajari secara regulasi dan administrasi.

Kepala Bidang (Kabid) Aset, Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Lalu Mustiarep mengatakan, pada prinsipnya tidak salah jika Pemda memberikan hibah terhadap lambaga apapun, asal dengan syarat peruntukannya jelas sesuai regulasi.

"Kami dari aset melihat hal itu wajar, terlebih penggunaannya jelas yaitu untuk Pendidikan," Jelasnya. Rabu, (22/02/2023).

Karena hibah itu harus dimanfaatkan dengan jelas. Apakah digunakan sebagai tempat Pendidikan, Kesehatan, Keagamaan ataukah digunakan sebagai tempat kepentingan umum lainnya.

"Hibah itu untuk kepentingan kemasyarakatan, baik itu Pendidikan, Pemerintahan, Sosial, Keagamaan, dan Budaya, itu boleh di lakukan penghibahan, termasuk UIN ini untuk Pendidikan," Lanjutnya.

"Kami dari bidang aset telah melakukan pengecekan atas objek yang dimaksud, dan benar kalau objek itu adalah aset Pemda, karena itu maka kewenangan penuh dipegang oleh Pemda," kata Mustiarep.

Sedangkan untuk lahan yang akan di hibahkan Pemda Lotim untuk pembangunan kampus 3 UIN Mataram seluas 5 hektar, dimana itu diperuntukkan untuk pembangunan kampus dan juga laboratorium.

"Untuk lahan sendiri ada dua lokasi 4 hektar di kawasan Pandan Duri dan 1 hektar di terara," Tutupnya. (Pan)

0 Komentar

© Copyright 2022 - BumigoraMedia